PEMBUATAN SMART VENDING MACHINE BERBASIS IOT
Keywords:
Internet of Things, Load Cell, Mikrokontroler, Motor Pump, Smart Vending Machine, Water FlowAbstract
Guna memenuhi alat peraga pembelajaran yang menunjang materi IoT di Politeknik ATMI Surakarta, dibuatlah Smart Vending Machine berbasis IoT. Alat ini dilengkapi dengan fitur fitur IoT, termasuk kemampuan pemesanan otomatis melalui website dan pemantauan stok minuman melalui website. Smart Vending Machine ini terhubung dengan internet sehingga dapat diakses menggunakan smartphone. Dalam proses pembuatan Smart Vending Machine berbasis IoT dibagi menjadi empat proses, yaitu pembuatan desain mekanik, pembuatan sistem maintenance, pembuatan program auto, dan pembuatan website pemesanan. Untuk memastikan kinerja optimal dari Smart Vending Machine berbasis IoT, dilakukan pengujian secara menyeluruh. Pengujian ini mencakup sensor water flow, sensor load cell, motor pump, website, dan pemesanan minuman menu standar. Berdasarkan hasil pengujian, dapat disimpulkan bahwa Smart Vending Machine berbasis IoT berhasil mengintegrasikan fitur-fitur IoT dengan baik dan berfungsi secara optimal, memungkinkan pemesanan otomatis melalui website dan pemantauan stok minuman secara real-time.