RANCANG BANGUN SISTEM PRESENSI DAN PENCATATAN JAM MAHASISWA POLITEKNIK ATMI SURAKARTA BERBASIS WEB
Keywords:
Aplikasi Web, Basis Data, Mesin Presensi, Monitoring Data, Raspberry PiAbstract
Presensi memiliki peran penting dalam memantau dan mengelola kehadiran mahasiswa dalam lingkungan pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem presensi berbasis Raspberry Pi yang terintegrasi dengan aplikasi web. Sistem ini mencakup sebuah mesin presensi berbasis Raspberry Pi yang menggunakan teknologi kartu RFID (Radio Frequency Identification), sidik jari, dan kata sandi sebagai metode autentikasi, serta aplikasi website yang memungkinkan mahasiswa dan karyawan untuk memantau dan mengelola jam presensi serta melakukan penindakan terhadap permohonan jam mahasiswa (plus, minus, kompensasi). Mesin presensi berbasis Raspberry Pi memungkinkan mahasiswa untuk melakukan presensi dengan mudah dan cepat tanpa ketergantungan pada konektivitas internet yang stabil. Data presensi yang tercatat akan disimpan dalam
basis data untuk keperluan analisis dan pemantauan. Terdapat 2 aplikasi berbasis website, yaitu aplikasi untuk mahasiswa dan aplikasi untuk karyawan. Mahasiswa dapat menginputkan permohonan jam mahasiswa, memantau data jam presensi dan jam
mahasiswa, serta mengajukan permohonan penggunaan kata sandi sebagai media presensi melalui aplikasi website khusus mahasiswa. Permohonan jam mahasiswa dan kata sandi yang diinputkan akan ditindaklanjuti oleh karyawan melalui aplikasi website khusus karyawan. Aplikasi ini memungkinkan pemantauan data jam presensi dan jam mahasiswa, penindakan permohonan jam mahasiswa dan permohonan penggunaan kata sandi, serta pengelolaan media presensi mahasiswa. Dengan integrasi antara mesin presensi berbasis Raspberry Pi dan aplikasi web, sistem ini memberikan solusi komprehensif untuk
pencatatan, manajemen, serta pemantauan data jam presensi dan jam mahasiswa. Keunggulan sistem ini terletak pada kemudahan presensi, monitoring data, akurasi data, dan efisiensi dalam penanganan permohonan jam mahasiswa.